Minggu, 30 September 2012

Kunci Sukses



Dalam amanat apel pembukaan latihan pramuka ka ari menyampaikan untuk meraih kesuksesan ada beberapa hal yang perlu untuk diperhatikan, kata sukses itu sendiri kalau menurut ka Ari bisa di jabarkan sebagai berikut : S merupakan kepanjangan dari Semangat, untuk meraih kesuksesan seseorang harus memililiki semangat yang tinggi. U merupakan kepanjangan dari Usaha, usaha merupakan kunci dari pencapaian sebuah hasil,K merupakan kepanjangan dari kerja keras, S merupakan kepanjangan dari Silaturahmi, silaturahmi merupakan sesuatu yang penting untuk dilakukan karena dengan silaturahmi kita bisa bertukar pendapat dan mendapatkan petuah yang bermanfaat bagi kehidupan kita. E merupakan kepanjangan dari eling, eling memiliki arti kita harus senantiasa ingat kepada Allah swt. dalam setiap langkah kita, dengan keimanan dan ketakwaan kita bisa meraih kesuksesan dan kebahagiaan dunia dan akhirat. S yang terakhir adalah segera bertindak jangan suka menunda-nunda urusan, semakin kita menyegerakan sesuatu semakin cepat pula kita akan memperoleh kesuksesan atas ijin Allah swt. Selamat mencoba. Salam Pramuka..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar